Wednesday, March 7, 2012

Selamat dari kecelakaan

Dar, tadi waktu berangkat kerja aku dihadapkan dengan pilihan sedikit sulit. Helmku dipakai adek sekolah, entah helmnya kemana. Di rumah tinggal satu helm, dengan kondisi tidak ada talinya, kaca patah, penutup tambahan patah. Rusak. Pilihanku adalah, ke kantor naek motor dengan helm seperti itu, yang tidak aman sama sekali atau pakai mobil. Atau bike to work.

Karena waktu itu sudah pukul 07.50, saya putuskan naek motor dengan helm sisa tadi. Gak nutut kalo naek mobil, atau pun gowes dengan jarak yang jauh. Kondisi helm seperti tadi tidak memungkinkan untuk saya pake ngebut. Di perjalanan, saya sempat berpikir untuk menuliskan sebuah cerita tentang adek laki-laki saya, mantan pemilik helm ini. Kaca dan penutup helm tadi bolak-balik jatuh ke depan muka saya, blind spot kerap kali terjadi. Bahaya, beneran bahaya naek motor dengan kondisi seperti itu.

Waktu di perempatan Nginden mau belok ke arah Semolowaru, ada bus marinir dan Truk Sampah. Sama-sama gede. Bus tadi yang awalnya berada di jalur tengah menyalip ke jalur kanan (jalur untuk belok). Saya pikir bus itu mau belok. Berada lah saya di sebelah kiri bus tadi dan di depan saya tepat ada truk sampah tadi. Waktu lampu merah berubah ke hijau, saya berniat belok kanan dan dengan sangat tidak terduga, bus tadi mengambil jalur lurus dan menabrak saya dari arah belakang. Tangan dan kaki saya sudah tercium bus. Spion saya sudah bengkok, dan kaca helm sekaligus penutupnya langsung turun membuat blind spot. Kaget bukan kepalang, tapi alhamdulillah masih bisa terkendali.

Kejadian beberapa menit tadi membuat saya gemetar. Tangis dan ucapan Alhamdulillah tidak berhenti waktu saya melanjutkan perjalanan. Tanpa amalan doa atau doa dari siapa pun itu, saya mungkin sudah tidak selamat. Alhamdulillah ya Allah.

Ayah mengajarkan kami 20 ayat dan beberapa rangkaian doa keselamatan yang wajib kami baca tiap setelah sholat. Doa ini isinya menghindarkan kita dari kejahatan-kejahatan dunia, untuk keselamatan dan mohon perlindungan kepada Allah.

Amalan tersebut terbukti gak hanya sekali dua kali menyelamatkan saya dan keluarga. Sudah beberapa kali saya mengalami kejadian seperti tadi, alhamdulillah saya masih diberi selamat oleh Allah.

Pengen melanjutkan postingan doa-doa yang diajarkan Ayah tadi, tapi saya lupa surat dan ayat keberapa.
Next time i'll post it.

Alhamdulillah

No comments:

Post a Comment