|
The Skulls |
Berwisata alam
selalu menjadi hal yang menyenangkan bagi saya. Bersyukur saya tinggal di
Indonesia dengan keindahan alamnya yang bisa dibanggakan. Jawa Timur adalah
salah satu propinsi dengan obyek wisata alamnya yang Indah. Taman Nasional
Baluran salah satunya. Taman Nasional ini berada di Jl. Raya Banyuwangi
Situbondo Jawa Timur, sekitar 20 Km sebelum pelabuhan Ketapang. Gerbangnya
terlihat dari sisi kiri jalan raya utama menuju Ketapang. Taman Nasional seluas
25.000 Ha ini cukup dikenal dengan sebutan Africa Van Java karena kondisi
alamnya yang terlihat seperti hutan dan savana di benua Afrika.
|
Baluran, Africa Van Java |
Pergi ke sini ternyata cukup
mudah karena lokasinya berada di jalur utama Surabaya-Bali di jalur
darat. Kita bisa mencapainya dengan bus atau kendaraan umum lain yang menuju
Ketapang dan turun tepat di depan gerbang Taman Nasional Baluran. Jika ingin
naik kereta, kita bisa turun di stasiun Banyuwangi dan melanjutkan perjalanan
dengan angkutan umum ke arah Surabaya. Kurang lebih 45 menit dari stasiun
tersebut. Tapi memang lebih mudah jika kita menggunakan kendaraan pribadi,
karena di area taman nasional tersebut akses dari satu lokasi ke lokasi lainnya
cukup jauh. Pihak Baluran sebenarnya menyediakan kendaraan untuk berkeliling di
dalamnya, namun terbatas dan harus memesan jauh hari untuk itu. Untuk masuk TN.
Baluran tiap pengunjung dikenakan biaya Rp 2.500 dan Rp 6.000 untuk tiap
kendaraan roda empat.
|
Baluran's Main Gate |
Waktu itu saya,
Intan, Ipunk, Oppie, Ajeng, Indra dan Susi memanfaatkan long weekend di bulan Mei untuk ke sana. Kami berangkat pagi hari
dan sampai Baluran di siang hari. Enam jam perjalanan kami tempuh dari
Surabaya. Sehari sebelumnya kami sudah memesan tempat menginap di dalam Baluran
karena khawatir tidak dapat penginapan di hari libur tersebut. Ada dua macam
penginapan yang disediakan pihak Baluran. Di Savana Bekol dan di Pantai Bama. Meskipun
pengelolanya sama, harga dua penginapan tersebut berbeda. Harga per kamar di
Bekol Rp 35.000,- per malam, sedangkan di Bama Rp 75.000,- per malamnya. Kantin
yang menyediakan makanan hanya ada di satu tempat, di Pantai Bama tepatnya
dengan harga yang cukup terjangkau serta makanannya yang cukup beragam. Jarak
antara Bekol dan Bama adalah 3 Km. Dari gerbang masuk, lokasi Bekol lebih
dahulu kita jangkau sebelum Bama.
|
Welcome To Baluran!!! |
Pertama masuk area
ini kami langsung menuju ke pusat informasi untuk membeli karcis dan bertanya
beberapa hal mengenai Taman Nasional ini. Setelah itu baru kami lanjutkan ke
Savana Bekol. Jarak Pusat Informasi ke Bekol kurang lebih 12 Km dengan akses
yang tidak begitu mulus. Kami melewati beberapa spot seperti sumur tua, Evergreen Forest sebelum sampai di
Bekol. Tidak jarang kami temukan binatang-binatang seperti monyet, ayam hutan,
burung merak berkeliaran dengan bebas di sana. Binatang yang cukup menjadi
andalan taman nasional ini adalah rusa dan banteng. Mereka punya sifat malu
ternyata. Hanya di jam-jam tertentu mereka manampakkan diri dengan bergerombol.
Di siang dan malam hari banyak rusa dengan bebas mencari makan di savana Bekol.
|
Evergreen Forest |
|
Bekol Savanna |
|
Lompatan Bekol |
|
Warna-warni. Ipunk, Me, Oppie, Ajeng, Intan, Susi, Indra (ki-ka) |
|
Kayak gambar di windows yaa |
|
The Deers. by Intan |
|
Monyet Liar di sepanjang jalan |
Pantai Bama terkenal dengan sunrisenya. Di sana kita bisa snorkeling, diving atau hanya bermain
di tepi pantainya. Kita juga bisa tracking di dalam hutan sana. Sayangnya,
waktu kami ke sana tidak bisa menikmati aktivitas bird watching karena sehari sebelumnya hujannya cukup deras hingga
banyak pohon yang tumbang menutup akses ke sana. Jalur trackingnya sudah cukup
bagus dan sudah ada papan penunjuk di dalamnya. Selain beberapa aktivitas
tersebut, kita juga bisa melihat keindahan Baluran dari menara pandang yang ada
di dekat pos Bekol. Luasnya savana, agungnya gunung Baluran, dan rindangnya
hutan terlihat jelas dari atas menara ini. Tidak perlu jauh-jauh ke Afrika
untuk menikmati Savana dengan binatangnya. Puas rasanya menikmati wisata alam
di sini meskipun tidak semua tempat bisa kami jangkau.
|
Bama Beach by Intan |
|
Sunrise in Bama |
|
Menara Pandang. by Intan |
|
salah satu view dari menara pandang |
|
Jalur Tracking. By Intan |
Informasinya menarik...Syada rencana ke sana..Punya no tlp penginapan yg dekat pantai Mbak?
ReplyDelete